Logo SMK Vector

SMK Negeri 1 Batang

Memperingati HUT Ke 79

SMK Negeri 1 Batang, pada tanggal 15 dan 16 Agustus 2024 mengadakan kegiatan memperingati HUT RI ke 79 sekaligus HUT ke 47 SMK Negeri 1 Batang dengan Tema RESPATI (“Resiliensi Pemuda Ganapati”) yaitu : Resiliensi: Kemampuan untuk beradaptasi dan teguh dalam situasi sulit Pemuda: generasi penerus bangsa

Ganapati: akronim dari Gauri (ketentraman hati), Nayyala (budi pekerti luhur), Pratibha (kecerdasan), dan Trisha (harapan), yang merupakan pondasi manusia untuk menata masa depan suatu bangsa. Ganapati sendiri dalam bahasa sansekerta berarti pemimpin.

Diharapkan dengan tema ini, siswa siswi SMK Negeri 1 Batang mampu meresapi nilai nilai moral dari perjuangan para pahlawan bangsa. Sehingga mereka mampu untuk beradaptasi dan teguh dalam situasi sulit, serta menjadi pemuda yang memiliki pondasi kuat menata masa depan bangsa menuju Indonesia Emas.

Adapun Jadwal kegiatan yaitu sebagai berikut :

Kamis 15 Agustus 2024

  1. Lomba Siswa
  2. Lomba Goyang Itik
  3. Lomba Trenggiling kardus
  4. Lomba Pecah Air
  5. Lomba Ular Naga
  6. Lomba Baca Puisi kemerdekaan
  7. Lomba Guru
  8. Lomba Gorila Balon
  9. Lomba Memasukkan Paku Kedalam Botol
  10. Lomba Guru vs Siswa
  11. Futsal Putra Guru vs Angkatan

Jumat, 16 Agustus 2024

KEGIATAN VOYAGE SMEA

  1. Lomba menghias Tumpeng
  2. Lomba Pentas seni
  3. Seminar Kewirausahaan

Hari Sabtu, 17 Agustus 2024 diselenggarakan Upacara Memperingati HUT RI ke 79 di lapangan SMK Negeri 1 Batang ibu Muji Listyawati, M.Pd. selaku pembina Upacara membacakan amanat dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi tentang Merdeka Belajar dan peran guru serta murid untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045. Setelah upacara dilakukan pembagian hadiah lomba lomba dan Kejuaraan yang diperoleh siswa siswi SMK Negeri 1 Batang

 

Artikel Lainnya

Friday, 2 January 2026
Rekapitulasi Realisasi Penggunaan Dana BOSP Periode Taggal 1 Januari 2025 s.d. 31 Desember 2025 Sumber Dana BOS Kinerja Tahun 2025 Laporan Realisas...
Friday, 2 January 2026
Rekapitulasi Realisasi Penggunaan Dana BOSP Periode Taggal 1 Juli 2025 s.d. 31 Desember 2025 Tahap 2 Tahun 2025 Laporan Realisasi Penggunaan Dana B...
Thursday, 18 December 2025
SMK Negeri 1 Batang telah melaksanakan kegiatan edukasi dan praktik membatik bersama Museum Batik Pekalongan. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah...
Tuesday, 25 November 2025
Hari ini, 25 November 2025, kita kembali memperingati Hari Guru Nasional. Sebuah momentum untuk mengenang, menghargai, dan merayakan peran gur...
Friday, 14 November 2025
BERSAMA MEMILIH, BERSAMA MEMBANGUN DEMOKRASI PELAJAR UNTUK SMK NEGERI 1 BATANG Kegiatan Pemilihan Ketua OSIS SMK Negeri 1 Batang Masa Bhakti 2025/2...
Tuesday, 28 October 2025
Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) SKANSA PRIMA 2025 yang diselenggarakan oleh SMK Negeri 1 Batang berlangsung sukses dan penuh makna. Kegia...

Hubungi kami di : tel:0285-392031

Kirim email ke:mailto:smksatubatang@gmail.com